Sunday, October 31, 2010

Model Sistem Umum Organisasi atau Perusahaan

Model Sistem Umum Organisasi atau Perusahaan
1.         Pendahuluan
Suatu model dibuat untuk memecahkan suatu permasalahan. Manajer memakai model untuk memecahkan permasalahannya dalam mengambil keputusan. Model sendiri merupakan penyederhanaan (abstraction)dari sesuatu. Model mewakili sejumlah objek atau aktivitas yang disebut dengan entitas.
2.         Tinjauan Pustaka
Entitas adalah sesuatu yang memiliki keberadaan yang unik dan berbeda, walaupun tidak harus dalam bentuk fisik. (http://id.wikipedia.org/wiki/Entitas)
3.         Pembahasan
Jenis-jenis model dasar :
  • Model Fisik
Adalah penggambaran entitas dalam bentuk tigas dimensi. Model fisik yang digunakan dalam dunia bisnis meliputi maket pusat perbelanjaan, atau prototype model baru.
Model fisik membantu suatu tujuan yang tidak dapat dipenuhi oleh benda nyata. Contohnya investor pusat perbelanjaan dan pembuat mobil dapat membuat sejumlah perubahan dengan lebih murah melalui rancangan model fisik mereka dibandingkan dengan produk akhir.
  • Model Naratif
Menggambarkan entitasnya secara lisan atau tulisan. Semua komunikasi bisnis adalah model naratif, sehingga model naratif merupakan model yang paling populer. Model ini sering digunakan para manajer, namun jarang dikenali sebagai suatu model.
  • Model Grafik
Menggambarkan entitasnya dengan sejumlah garis, symbol atau bentuk. Model grafik digunakan dalam bisnis untuk mengkomunikasikan informasi. Banyak laporan tahunan perusahaan kepada para pemegang saham berisikan grafik-grafik berwarna untuk menyampaikan kondisi keuangan perusahaan. Grafik juga digunakan untuk mengkomunikasikan informasi kepada para manajer.
Model grafik juga digunakan dalam rancangan sistem informasi. Banyak peralatan yang digunakan oleh analisis sistem dan programmer yang bersifat grafik. Contohnya bagan arus (flowchart) dan diagram arus data (data flow diagram – DFD).
  • Model Matematika
Sebagian besar perhatian dalam pembuatan model bisnis (business modeling) saat ini tertuju pada model matematika. Semua rumus atau persamaan matematika adalah suatu model matematika. Model matematika yang digunakan para manajer bisnis umumnya tidak lebih rumit daripada model yang biasa digunakan dalam matematika.
Keunggulan model matematika adalah ketelitiannya dalam menjelaskan hubungan antara berbagai bagian dari suatu objek serta menyediakan kemampuan prediksi.  Matematika dapat menangani hubungan-hubungan yang berdimensi lebih banyak disbanding model grafik yang hanya dua dimenasi atau model fisik yang tiga dimensi. Bagi ahli matematika dan manajer yang menyadari kerumitan sistem bisnis, kemampuan multidimensional model matematik adalah modal yang berharga.
Model-model dasar tersebut berguna untuk :
  • Mempermudah pengertian (pemahaman)
  • Mempermudah komunikasi
  • Memperkirakan masa depan
Sedangkan model system umum dibagi menjadi 2, yaitu :
  • Sistem fisik : Sumberdaya input datang dari lingkungan perusahaan, terjadi proses transformasi, dan suberdaya output dikembalikan ke lingkungan yang sama. Karena itu sistem fisik perusahaan merupakan sistem terbuka, yang berhubungan dengan lingkungannya melalui arus sumber daya fisik.
  • Sistem Konseptual : Sebagian sistem terbuka dapat mengendalikan operasinya sendiri. Pengendalian dicapai dengan menggunakan lingkaran yang terdapat di dalam sistem. Lingkaran tersebut dinamakan lingkaran umpan balik, yang menyediakan suatu jalur bagi sinyal-sinyal dari sistem ke mekanisme pengendalian dan sebaliknya. Mekanisme pengendalian adalah sejenis alat yang menggunakan sinyal umpan balik untuk mengevaluasi kinerja sistem dan menentukan apakah perlu dilakukan tindakan perbaikan.
4.         Penutup
Tujuan penggunaan model untuk memudahkan pemahaman dan untuk meramal (predict). Memudahkan pemahaman dalam artian sebuah model biasanya lebih sederhana dari pada entitiynya. Lebih mudah memahami entity jika elemen dan hubungannya ditampilkan dengan cara yang sederhana. Keempat model tersebut bervariasi dalam kelengkapannya.  Dalam hal meramal model matematislah yang dapat dipakai untuk meramal,. Model matematis melakukan peramalan untuk manajer dalam mengambil keputusan.
5.         Referensi







Teknologi Perdagangan Jaringan Elektronik Saat Ini

Teknologi Perdagangan Jaringan Elektronik Saat Ini
1.         Pendahuluan
Perkembangan pemakaian internet telah memicu teknologi perdagangan melalui jaringan elektronik pada masa kini. Kita tidak perlu lagi untuk ke suatu toko untuk membeli suatu barang, kita tinggal menyalakan internet untuk mencari dan membeli barang yang kita inginkan.  Sehingga perdagangan jaringan elektronik saat ini semakin berkembang.
2.         Tinjauan Pustaka
Menurut Raymond Mcleod [Sistem Informasi Manajemen, 2001, 72] Komunikasi data adalah bidang komputasi yang sedang mendapatkan perhatian penting besar, dengan internet dalam sorotan.
Menurut Ali Akbar [Panduan Cepat Menguasai Teknologi Informasi dan Komunikasi, 2006, 51] Internet berasal dari kata Interconenection Networking yang secara bahasa bermakna jaringan-jaringan komputer yang saling berhubungan.
3.         Pembahasan
Perdagangan melalui jaringan elekronik dapat didefenisikan dengan sangat sempit dapat dikatakan hanya mencakup transaksi bisnis yang berhubungan dengan pelanggan dan pemasok, dan sering digambarkan dalam internet, seolah-olah tidak ada alternatif komunikasi lain. Kita mengambil pandangan yang jauh lebih luas. Kita mendefenisikan perdangan melalui jaringan elektronik sebagai pengguna komputer untuk memudahkan semua operasi perusahaan. Perusahaan-perusahaan ikut serta dalam perdagangan melalui jaringan elektronik untuk mencapai perbaikan diseluruh organisasi. Perbaikan ini diharapkan menghasilkan tiga manfaat utama:
  • Pelayanan pelanggan lebih baik
  • Hubungan dengan pemasok dan masyarakat keuangan lebih baik
  • Pengembalian atas intestasi pemegang saham dan pemilik yang meningkat
Manfaat-manfaat ini berkontribusi pada stabilitas keuangan perusahaan dan memunngkinkannya untuk bersaing dengan lebih baik dalam dunia bisnis yang semakin terikat untuk menggunakan teknologi komputer.
Tidak semua perusahaan ikut dalam keramaian perdagangan melalui jaringan elektronik dikarenakan terdapat tiga kendala perdagangan melalui jaringan elektronik yaitu:
  • Biaya tinggi
  • Masalah keamanan
  • Perangkat lunak yang belum mapan atau tidak tersedia.

Ketika para eksekutif perusahaan memutuskan bahwa manfaat yang diantisipasi melebihi kendalanya. Rencana bisnis strategis mewujudkan komitmen untuk menggunakan perdagangan melalui jaringan elektronika guna mencapai keunggulan strategis. Perusahaan pertama-tama mengumpulkan intelejen bisnis sehingga dapat memahami para potensial yang dimainkan tiap elemen lingkungan.
Komunikasi data adalah bidang komputasi yang sedang mendapatkan perhatian penting besar, dengan internet dalam sorotan. Internet membuka berbagai peluang baru dihampir semua perusahaan-perusahaan yang ingin membangun sistem antar organisasi dengan menggunakan EDI, beberapa teknologi juga dapat dipertimbangkan.
Ada tiga pilihan teknologi utama sambungan langsung (Direct Connectivity), jaringan bernilai tambah (Value Added Network) dan internet.
1. Sambungan Langsung
Perusahaan dapat membentuk kaitan komunikasi data dengan para mitra dagangnya dengan menggunakan sirkuit yang disediakan oleh penyedia jasa komunikasi umum.
2. Jaringan Bernilai Tambah
Jaringan bernilai tambah (Value Added Network) disediakan oleh penjual yang bukan hanya menyediakan sirkuit tetapi juga menyediakan banyak jasa yang diperlukan untuk menggunakan sirkuit itu bagi EDI.
3. Internet
Internet memungkinkan suatu jaringan komunikasi global yang tidak hanya menghubungkan para mitra dagang tetapi juga mencakup para pelanggan. Sebagian besar kebangkitan perdagangan melalui jaringan elektronik diharapkan berasal dari perusahaan-perusahaan yang akan mempromosikan dan dalam beberapa kasus mengirimkan produk mereka melaui internet.
4.         Penutup
Seiring berkembangnya internet, perdagangan elektronik tidak hanya membuka pasar baru bagi produk atau jasa yang ditawarkan, mencapai konsumen baru, tetapi ia dapat mempermudah cara perusahaan melakukan bisnis. Disamping itu, perdagangan elektronik juga sangat bermanfaat bagi pelanggan atau konsumen dan masyarakat umum. Terutama bagi konsumen, perdagangan elektronik membuat kita sangat nyaman (secara fisik), efektif, dan fleksibel. Nyaman secara fisik dalam artian kita tidak perlu lagi datang ke toko tempat kita akan membeli suatu barang, karena di daerah tertentu bisa saja sangat berbahaya jika membawa uang yang berlebihan atau kendaraan. Efektif karena kita dapat memperoleh informasi produk dan jasa secara cepat dan dapat bertransaksi dengan cepat. Sedangkan fleksibel karena konsumen dapat melakukan transaksi dari berbagai lokasi. Kurangnya keamanan internet dapat mengganggu perdagangan elektronik ini, oleh karena itu harus menjaga keamana sumber daya informasinya.
5.         Referensi



Electronic Data Interchange dan Information Organisation System

Electronic Data Interchange dan Information Organisation System
1.         Pendahuluan
Strategi yang paling penting merupakan strategi yang elemen-elemennya dikaitkan dengan transmisi data elektronik. Strategi ini adalah system antar organisasi (IOS). Istilah lain adalah EDI yaitu pertukaran data elektronik. Pertukaran data elektronik adalah suatu cara untuk mencapai system antar organisasi. Ekstranet memungkinkan pembagian informasi berbasis computer yang sensitive dengan perusahaan lain dengan menggunakan teknologi yang umumnya diasosiasikan dengan internet, ekstranet biasanya terlindung dibalik firewall.
2.         Tinjauan Pustaka
Pertukaran Data Elektronik adalah transmisi data dalam bentuk yang terstruktur dan dapat dibaca mesin secara langsung dari computer-ke-komputer diantara beberapa perusahaan. (http://community.gunadarma.ac.id/blog/view/id_8692/title_-e-commerce/)
3.         Pembahasan
 (Electronic Data Interchange) EDI
EDI didefinisikan sebagai pertukaran data antar computer antar berbagai organisasi atas suatu informasi terstuktur dalam format yang standard dan bisa diolah dengan computer. EDI merupakan bentuk e-commcerce dan telah ada bentuk yang sama selama lebih dari 20 tahun. Saat ini teknologi dan implementasi EDI  sudah sangat berkembang. Tujuan EDI adalah untuk memfasilitasi perdagangan dengan cara mengikat aplikasi bisnis antar partner dagang. EDI meningkatkan proses manual untuk mempertukarkan informasi dengan bidang bisnis lainnya dalam berbagai cara, misal data hanya perlu untuk dimasukkan sekali saja, lalu data tersebut bisa dipakai oleh pihak pengirim barang, manager kantor dan lain-lain. Hal ini mengurangi tingkat kesalahan pengisian data, selain itu jugamengurangi biaya untuk menggaji tenaga entry data. Pada dasarnya, data bisa dikirimkan dengan lebih efisian memakai EDI.
Komponen utama EDI standar :
  • Data Element : merupakan potongan data seperti tanggal, harga, atau nama organisasi. Setiap data element diidentifikasi dengan nomor referensi tertentu yang berisi judul, keterangan, jenis, nomor, dan panjang minimum/maximum.
  • Data Segment : dalam suatu baris data disebut data segment dan setiap item di dalam segment mewakili satu element. Missal, segmen baris pesanan pembelian terdiri atas nomor barang,keterangan,jumlah,unit pengukuran, dan harga barang. Setiap segmen memiliki satu identifier satu data element delimiter, element diagram, data segment terminator dan notes.
  • Transaction Set : suatu transaction set merupakan dokumen khusus seperti dokumen pesanan pembelian. Di dalam transaction set, ada 3 area utama , yaitu area header, are detail, dan area summary.
  • Functional Group : merupakan sekelompok transaction set yang sejenis. Transaction set di dalam functional group dikelompokkan berdasarkan functional identifier yang sama.
4 fungsi dasar untuk mengirimkan transaksi EDI pada konsumen :
  • Mapping : proses identifikasi elemen di dalam database yang diperlukan untuk membuat pesan dalam format EDI. Mapping adalah pekerjaan yang hanya satu kali dilakukan pada saat diperlukan transaksi EDI baru. Software EDI tidak bisa melaksanakan pekerjaan ini.
  • Extraction : proses pengumpulan data yang belum diidentifikasi dan menempatkannya ke dalam format tertentu. Secara umum, data diextract dari database dan dijadikan dalam bentuk flat file. Struktur flat file biasanya ditentukan oleh pembuat translation software.
  • Translation : proses untuk mengirimkan pesan ke luar, ketika data yang diperlukan masih dalam bentuk flat file,pembentukan pesan EDI bisa dilakukan memakai software translasi atau formatting. Software translasi akan mengatur data menjadi struktur tertentu yang sesuai dengan kebutuhan transaksi EDI.
  • Communication : Pengiriman/ transmisi atas pesan EDI dikendalikan oleh software komunikasi, yang akan mengatur dan memelihara nomor telepon partner dagang, menjalankan automatic dialing dan up/downloading, juga membuat activity log. Setiap pesan EDI dibungkus dengan amplop khusus yang bertuliskan alamat tujuan, serta jenis transaksi EDI sebagai header dan error checking codes sebagai tambahan di bawahnya. Untuk keperluan penerimaan pesan EDI, proses tersebut tinggal dibalik.
Information Organisation System (IOS)
Suatu IOS (system antar organisasi) kadang-kadang disebut system informasi antar organisasi, adalah suatu kombinasi perusahaan-perusahaan yang terkait sehingga mereka berfungsi sebagai satu system tungga.Perusahaan-perusahaan yang membentuk IOS disebut mitra dagang atau mitra bisnis. Dalam kasus pemesanan penerbangan, IOS adalah produk dari usaha pengembangan dan promosi oleh pemasok yaitu perusahaan penerbangan itu. Organisasi yang menjadi daya penggerak di balik suatu IOS. Organisasi-organisasi lain disebut peserta IOS. Dalam contoh ini sponsor IOS adalah pemasok, tetapi sponsor IOS dapat juga pelanggan.
Manfaat IOS
Manfaat IOS terbagi menjadi dua kategori yaitu efisiensi komparatif dan kekuatan tawar menawar;
•Efisiensi Komparatif, mitra dagang dapat menyediakan barang dan jasa mereka dengan biaya yang lebih murah daripada pesaing mereka.
Efisiensi internal terdiri dari perbaikan-perbaikan dalam operasi perusahaan itu sendiri sehingga memungkinkan perusahaan untuk mengumpulkan data lebih cepat, menganalisisnya lebih cepat, dan membuat keputusan yang lebih cepat.
Efisiensi antar organisasi mencakup perbaikan-perbaikan yang diperoleh melalui kerjasama dengan perusahaan-perusahaan lain. Perbaikan-perbaikan ini memungkinkan perusahaan-perusahaan menawarkan lebih banyak barang dan jasa, melayani lebih banyak pelanggan, memindahkan pekerjaan tertentu ke pemasok atau pelanggan serta lebih mudah mengumpulkan data lingkungan.
Kegiatan Tawar menawar, kemampuan suatu perusahaan untuk menyelesaikan perselisihan dengan pemasok san pelanggannya yang menguntungkan dirinya disebut kekuatan tawar-menawar. Kekuatan itu berasal dari tiga metode dasar dengan menawarkan keistimewaan produk yang unik, dengan mengurangi biaya yang berhubungan dengan pencarian dan dengan meningkatkan biaya peralihan.
Keistimewaan produk yang unik
Hubungan elektronik IOS memungkinkan perusahaan menawarkan pelayanan yang lebih baik bagi pelanggan dalam bentuk pemesanan yang lebih mudah, pengiriman yang lebih cepat, dan waktu respon atas permintaan informasi yang lebih cepat. Pelayanan yang lebih baik ini menjadi keistimewaan produk perusahaan, membuatnya lebih menarik daripada produk serupa yang ditwarkan pesaing.

Penurunan biaya yang berhubungan dengan pencarian
Dengan menjadi bagian suatu IOS, perusahaan dapat mengurangi biaya berbelanja yang dialami pelanggannya dalam mencari pemasok, mengidentifikasi produk alternative dan mendapatkan harga terendah. Karena perusahaan itu sendiri adalah pelanggan dan pemasoknya, perusahaan dapat mengalami penurunan biaya berbelanja yang sama ketika memesan dari pemasoknya.
Peningkatan biaya peralihan
Suatu perusahaan ingin agar jika pelanggan beralih ke pesaing maka biayanya menjadi mahal. IOS mencapai manfaat ini dengan memberikan bagi pelanggan sumber daya informasi seperti perangkat keras, perangkat lunak dan saluran komunikasi data yang harus diganti jika produk dibeli dari perusahaan lain.
4.         Penutup
EDI merupakan subset dari IOS pertukaran data elektronik adalah cara untuk mencapai sistem antar-organisasi. EDI dan IOS dapat meningkatkan efisiensi karena antar organisasi atau perusahaan saling bekerja sama untuk menghasilkan produk baru.  Oleh karena itu factor kerja sama sangat dibutuhkan.
5.         Referensi

E-commerce dan Perkembangannya di Indonesia

E- Commerce dan Perkembangannya di Indonesia
1. Pendahuluan
E – commerce (electronic commerce) merupakan  kegiatan yang berhubungan dengan pembelian dan penjualan barang atau jasa melalui internet, khususnya world wide web.  Ruang lingkup perdagangan e-commerce  yaitu perdagangan via internet, perdagangan dengan fasilitas web internet, dan perdagangan dengan system pertukaran data terstruktur  secara elektronik. Bagi sebagian besar perusahaan saat ini, e-commerce lebih dari sekedar membeli dan menjual produk secara online. Sebaliknya, ecommerce meliputi seluruh proses dari pengembangan, pemasaran, pejualan, pengiriman, pelayanan, dan pembayaran untuk berbagai produk dan jasa yang diperjualbelikan dalam pasar global
berjaringan para pelanggan, dengan dukungan dari jaringan mitra bisnis di seluruh dunia.

2. Tinjauan Pustaka
Menurut Robert E. Johnson, III, e-commerce merupakan suatu tindakan melakukan transaksi bisnis secara elektronik dengan menggunakan internet sebagai media komunikasi yang paling utama.
Menurut Donna Perry, e-commerce dalah kemampuan untuk melakukan bisnis secara elektronik melalui computer, fax,telefon, dsb.
3. Pembahasan
Pada mulanya saat web mulai terkenal di masyarakat pada tahun 1994, banyak jurnalis memperkirakan bahwa e-commerce akan menjadi sebuah sektor ekonomi baru. Sehingga Antara pada era 1998 dan 2000 banyak bisnis di AS dan Eropa mengembangkan situs web perdagangan. Electronic Commerce merupakan salah satu teknologi yang berkembang pesat dalam dunia bisnis dan per-internet-an. Penggunaann sistem E-commerce, sebenarnya dapat menguntungkan banyak pihak, baik pihak konsumen, maupun pihak produsen dan penjual (retailer). Misalnya bagi pihak konsumen, menggunakan E-Commerce dapat membuat waktu berbelanja menjadi singkat. Selain itu, harga barang-barang yang dijual melalui E-Commerce biasanya lebih murah dibandingkan dengan harga di toko, karena jalur distribusi dari produsen barang ke pihak penjual lebih singkat dibandingkan dengan toko konvensional. Di Indonesia, sistem E-commerce ini kurang populer, karena banyak pengguna internet yang masih meragukan keamanan sistem ini.
Aplikasi e-commerce disusun berdasarkan infrastruktur teknologi yang sudah ada, yaitu kombinasi antara komputer, jaringan komunikasi, dan software komunikasi. E-commerce mempunyai 4 komponen utama, yaitu EDI (elektronik data intercharge),digital currency, electronic catalog, dan internet. EDI sendiri didefinisikan sebagai pertukaran data antar computer antar berbagai organisasi atas suatu informasi terstruktur dalam format yan standard an bias diolah oleh computer. Komponen EDI standar yaitu data element, data segment, transaction set, functional group.  Digital current berfungsi untuk memungkinkan user untuk memindahkan dananya secara elektronik dalam lingkungan kerja tertentu. Digital currency dirancang untuk versi elektronik dari uang kertas, dimana memiliki atribut yang sama dengan media fisik sebenarnya baik secara anatomis maupun dari segi likuiditas. E-catalogs merupakan GUI (graphical user interface) yang pada umumnya berbentuk halaman WWW dimana menyediakan informasi tentang penawaran produk dan jasa.
4. Penutup
E-commerce merupakan sebuah system yang dibangun untuk tujuan meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam berbisnis dengan memanfaatkan teknologi informasi untuk meningkatkan kualitas dari produk/service dan informasi serta mengurangi biaya-biaya yang tidak diperlukan sehingga harga dari produk/service dan informasi tersebut dapat ditekan sedemikian rupa tanpa mengurangi dari kualitas yang ada. Kepercayaan keamanan system e-commerce kepada masyarakat harus ditingkatkan. Sebagai contoh dalam hal pembayaran dengan kartu kredit, banyak masyarakat yang takut akan data mereka yang akan diambil oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
5. Referensi






Evolusi SIM Berdasarkan CBIS

Evolusi SIM berdasarkan CBIS
1. Pendahuluan
Sistem Informasi Berbasis Komputer  merupakan sistem pengolah data menjadi sebuah informasi yang dipakai untuk suatu alat dalam pengambilan keputusan. Sistem informasi berbasis komputer mengandung arti bahwa komputer memainkan peranan penting dalam sebuah sistem pembangkit informasi. dengan integrasi yang dimiliki antar subsistemnya, sistem informasi mampu menyediakan informasi yang berkualitas, tepat, cepat dan akurat sesuai dengan manajemen yang membutuhkannya. Memang secara teori system informasi tidak perlu memakai computer untuk melakukan kegiatannya, tetapi pada praktek di lapangannya suatu system informasi yang kompleks membutuhkan computer  agar suatu system informasi berjalan dengan baik.
2. Tinjauan Pustaka
Menurut Lily, Sistem Informasi Manajemen merupakan sistem informasi yang menghasilkan hasil keluaran (output) dengan menggunakan masukan (input) dan berbagai proses yang diperlukan untuk memenuhi tujuan tertentu dalam suatu kegiatan.
Pada blog Romdhan, ia menjelaskan bahwa Computer Based Information System (CBIS) atau yang dalam Bahasa Indonesia disebut juga Sistem Informasi Berbasis Komputer merupakan sistem pengolah data menjadi sebuah informasi yang berkualitas dan dipergunakan untuk suatu alat bantu pengambilan keputusan.
3. Pembahasan
Fokus awal pada data
Selama paruh pertama abad 20, perusahaan pada umumnya mengabaikan kebutuhan informasi para manajer. Pada fase ini penggunaan komputer hanya terbatas pada aplikasi akuntansi. Nama aplikasi akuntansi berbasis komputer pada awalnya adalah pengolahan data elektronik (EDP) kemudian berubah menjadi Data prosesing (DP) dan Sistem Informasi Akuntansi (SIA) . Perubahan yang terjadi dari konsep sistem pengolahan data ke Sistem Informasi Manajemen merupakan perubahan kepentingan.
Fokus baru pada informasi
Tahun 1964 diperkenalkan satu generasi baru alat penghitung yang mempengaruhi cara penggunaan komputer. Konsep penggunaan komputer sebagai SIM dipromosikan oleh pembuat komputer untuk mendukung peralatan baru tersebut. Konsep SIM menyadari bahwa aplikasi komputer harus diterapkan untuk tujuan utama menghasilkan informasi manajemen. Konsep ini segera diterima oleh perusahaan besar.



Fokus revisi pada pendukung keputusan.
Sistem pendukung keputusan (Decision support system) adalah sistem penghasil informasi yang ditujukan pada suatu masalah tertentu yang harus dipecahkan oleh manajer dan keputusan yang harus dibuat manajer. Manajer tersebut. Berada di bagian manapun dalam organisasi pada tingkat manapun dan dalam area bisnis apapun. DSS dimaksudkan untuk mendukung kerja satu manajer secara khusus.
Spesifikasi DSS :
·         Berfokus pada proses keputusan daripada proses transaksi
·         Dirancang dengan mudah, sederhana, dapat diterapkan dengan cepat dan mudah diubah.
·         Dirancang dan dioperasikan oleh manajer
·         Mampu memberikan informasi yang berguna bagi analisis kegiatan manajerial.
·         Berkaitan dengan hanya bagian kecil dari masalah besar
·         Memiliki logika yang serupa dengan cara manajer menganilis situasi yang sama.
·         Memiliki basis data berisi informasi yang disarikan dari file dan informasi lain organisasi yang berasal dari lingkungan eksternal.
·         Memungkinkan manajer untuk menguji hasil yang mungkin dari serangkaian alternatif.
Siklus DSS :

Di dalam prosedur DSS akan terdapat tiga tahapan utama, yaitu:

·         Tahap Deterministik, dalam tahap ini variabel2 yang mempengaruhi keputusan perlu didefinisikan dan saling dihubungkan, perlu dilakukan penetapan nilai, dan selanjutnya tingkat kepentingan variabel diukur, tanpa terlebih dahulu memperhatikan ketidakpastiannya.
·         Tahap Probabilistik, tahap penetapan besarnya ketidakpastian yang melingkupi variabel2 yang penting, dan menyatakannya dalam bentuk nilai.
·         Tahap Informasional, meninjau hasil dari dua tahap terdahulu guna menentukan nilai ekonomisnya bila kita ingin mengurangi ketidakpastian pada suatu variabel yang dirasakan penting.

Fokus pada Komunikasi
Pada waktu DSS berkembang , perhatian juga difokuskan pada otomatisasi kantor (office automation/OA) OA memudahkan komunikasi dan meningkatkan produktivitas diantara para manajer dan pekerja kantor melalui penggunaan alat elektronik. OA telah berkembang meliputi beragam aplikasi seperti konferensi jarak jauh, voice mail, e-mail, electronik calendaring, facsimile transmission. Sebuah rencana untuk menggabungkan teknologi tinggi melalui perbaikan proses pelaksanaan pekerjaan demi meningkatkan produktifitas pekerjaan. Semua sistem elektronik formal dan informal terutama yang berkaitan dengan komunikasi informasi kepada dan dari orang yang berada didalam maupun diluar perusahaan.

Fokus potensial pada konsultasi
Komputer dapat diprogram untuk melaksanakan sebagian penalaran logis yang sama seperti manusia, suatu aplikasi yang dinamakan kecerdasan buatan (artificial intelligence). Bentuk umum sistem pakar atau artificial intelligence adalah suatu program yang dibuat berdasarkan suatu set aturan yang menganalisis informasi (biasanya diberikan oleh pengguna suatu sistem) mengenai suatu kelas masalah spesifik serta analisis matematis dari masalah tersebut. Tergantung dari desainnya, sistem pakar juga mampu merekomendasikan suatu rangkaian tindakan pengguna untuk dapat menerapkan koreksi. Sistem ini memanfaatkan kapabilitas penalaran untuk mencapai suatu simpulan
4. Penutup
Seiring dengan berkembangnya system informasi yang sudah komplek, maka penggunaan computer dibutuhkan agar lebih baik.  Hal ini dilakukan agar lebih efektif dalam suatu organisasi. Pada system ini manusia tetaplah subjek utamanya karena manusia yang mengambil keputusan, bukan pada komputernya. Computer hanya komponen dari sebuah system. Oleh karena itu sumber daya manusia haruslah berkualitas karena manusia meruapakan subjek utamanya.
5. Referensi
lily.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/9101/minggu11_12.pdf